Berpartisipasi Ikuti Karnaval HUT ke 77 RI, Dinkominfo Muba Kerahkan Kendaraan Hias
Kamis, 18 Agustus 2022
455
Mobil Hias Ala Kominfo
SEKAYU, - Berpartisipasi sebagai salah satu peserta pada kegiatan Karnaval Seni Budaya dan Pawai Kendaraan Hias dalam rangka memperingati HUT ke 77 Republik Indonesia, Kamis (18/8/2022) Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin mengerahkan sebuah mobil hias.
Tema yang diangkat Dinas Kominfo dalam karnaval ini yaitu, Branding Program Kominfo Transformasi Digital.
"Pada kesempatan ini, kita juga melakukan sosialisasi sepanjang perjalanan karnaval dengan memberi tahukan kepada masyarakat tentang layanan yang ada di Dinas Kominfo,"ungkap Kepala Dinas Kominfo Herryandi Sinulingga AP.
Disampaikan Lingga, sebagai sarana pelayanan informasi kepada masyarakat, Dinas Kominfo Kabupaten Muba juga mensosialisasikan beberapa akun media soaial resmi yang digunakan Pemkab Muba dalam berbagi informasi terkait kegiatan pemerintahan. Masyarakat juga dapat berinteraksi kepada Pemerintah melalui akun-akun tersebut. Beberapa media sosial yang digunakan yakni facebook, instagram, dan YouTube.
"Ada pula informasi website resmi pemerintah Kabupaten Muba sebagai sarana layanan publik, informasi publik, pengaduan masyarakat, serta berbagai layanan keterbukaan informasi yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, seperti layanan Radio Gema Randik, 112, Sp4n Lapor, layanan publik digital SPBE, Srikandi, Satu Data, TTE dan lainnya,"urai Kepala Dinkominfo Muba.
Lingga juga menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh pegawainya terkhusus yang ditunjuk untuk mengikuti dan mempersiapkan kendaraan hias ini yang tanpa lelah melakukan persiapan hingga pelaksanaan.
"Apapun hasilnya, mendapat juara atau tidak yang penting kita turut serta meramaikan kegiatan ini," katanya.
Pj Bupati Muba Drs H Apriyadi menyampaikan, antuasias dari para peserta karnaval dan juga penontonnya sama-sama luar biasa. "Untuk itu, saya sangat mengapresiasi semua peserta karnaval yang sudah turut memeriahkan HUT ke-77 RI tahun 2022. Semoga kegiatan seperti ini, dapat terus kita laksanakan untuk membangun kreativitas dan memupuk rasa cinta terhadap tanah air,"pungkasnya.